Cara membayar tagihan menggunakan GoBills

Cara-membayar-tagihan-menggunakan-GoBills

GoBills adalah salah satu layanan dari Go-jek yang mana kita bisa bayar tagihan dengan menggunakan saldo Go-pay. Untuk transaksi Go-Bills kamu harus menggunakan Saldo Go-pay. dengan adanya Go-Bills ini akan memberi kemudahan dalam membayar bermacam tagihan bulanan dengan satu aplikasi. jadi saat ini layanan Go-Bills bisa melakukan pembayaran sebagai berikut
  • Pembayaran tagihan listrik dan Token
  • Tagihan BPJS kesehatan
  • Tagihan Multifinance ( Home Credit, AEON Credit Service Indonesia, SFI ,BFI )
  • Kode Voucher Google Play
  • TV Kabel dan Internet ( MNC Vision, OkeVision, Top TV, Indihome dan Biznet )
  • Voucher Game ( Mobile Legends, AOV, Ragnarok, Free Fire, Love Nikki, Speed Drifters, Steam , Game Of Sultan, PUBG PC, HAGO, Bleach Mobile 3D, Gemscool, Garena Shell )
  • PDAM
  • Pascabayar ( Telkomsel Halo, XL pascabayar, Indosat Pascabayar, Smartfren pascabayar, TRI pascabayar )
  • PGN ( Perusahaan Gas negara )
  • Streaming ( WiFi ID, VIU )
  • PBB
Itulah tagihan yang bisa kamu bayar dengan menggunakan Go-Bills. cukup dengan menggunakan aplikasi Gojek kamu sudah bisa menikmati bermacam layanan yang diberikan Gojek. untuk keuntungan menggunakan layanan Go-bills ini adalah kamu tidak perlu antri lagi untuk bayar tagihan, yang biasanya antri bayar tagihan di ATM atau tempat pembayran yang lainnya sekarang tidak, hanya dengan satu klik tagihan kamu terbayar. kamu juga mudah kelola tagihan kamu setiap bulannya. jika kamu pernah bayar tagihan dengan menggunakan Go-Bills ini kamu tidak perlu mengingat nomor ID atau nomor pelangan tagihan kamu yang sebelumnya, karena semua sudah tersimpan otomatis dalam daftar transaksi.

Jika kamu belum pernah menggunakan layanan Go-Bills kali admin akan memberi tips cara membayar tagihan menggunakan Go-Bills. untuk proses pembayaran sangat mudah jadi ikuti langkah langkah yang admin berikan


  • Buka aplikasi Go-jek pada ponsel kamu dan pilih layanan Go-Bills

 Cara-membayar-tagihan-menggunakan-GoBills

  • Pilih layanan dan Produk yang akan kamu bayar

 Cara-membayar-tagihan-menggunakan-GoBills

  • Ikuti langkah langkah selanjutnya sesuai dengan aplikasi

Cara-membayar-tagihan-menggunakan-GoBills

  • Pastikan kamu memasukkan ID atau nomor pelanggan dengan benar

Cara-membayar-tagihan-menggunakan-GoBills

  • Selanjutnya Pilih "lanjut"
  • Ikuti Intruksi selanjutnya untuk menyelesaikan Transaksi

Untuk setiap transaksi yang kamu lakukan kamu akan dikenakan administrasi setiap layananan yang dibayarkan. Jadi bagaimana menurutmu tentang layanan dari Go-jek ini, apakah bisa membantu kamu untuk membayar tagihan. di jaman era serba digital ini memang mengaharuskan kita untuk mengikuti perkembangan jaman, sisi baiknya akan mempermudah kita dalam melakukan aktifitas apapun. Contoh saja salah satu layananan yang diberikan Go-jek ini, dalam hal ini biasanya kita antri untuk melakukan pembayaran tagihan dan berdesak desakan dan akan memakan waktu yang cukup lama untuk hanya sekedar membayar tagihan. dengan menggunakan aplikasi dari Go-jek dan menggunakan layanan Go-Bills akan mempermudah kamu, dimana pun tempat kamu berada sekarang sudah bisa membayar tagihan. 

Jadi hanya ini Informasi tentang cara membayar tagihan menggunakan Go-Bills yang bisa admin berikan kepada kamu, semoga artikel ini dapat membantu kamu yang akan membayar tagihan bulannya. jika ada salah mohon dikoreksi dan jika ada pertanyaan atau keluhan yang lain yang masih berhubungan dengan layanan Go-jek silahkan kamu hubungi pihak Call Center Go-jek dengan nomor  ( 021 ) 50849000. 

1 Response to "Cara membayar tagihan menggunakan GoBills"

  1. numpang promote ya min ^^
    Hayyy guys...
    sedang bosan di rumah tanpa ada yang bisa di kerjakan
    dari pada bosan hanya duduk sambil nonton tv sebaiknya segera bergabung dengan kami
    di DEWAPK agen terpercaya di tunggu lo ^_^

    ReplyDelete